Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Crystal Palace 1 Vs 1 Liverpool Babak Pertama: Keunggulan The Reds Tak Bertahan Lama

Liverpool unggul dalam penguasaan bola dengan 63 persen. Dari total tendangan percobaan Crystal Palace sebanyak 11 tendangan, 3 mengarah gawang

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Crystal Palace 1 Vs 1 Liverpool Babak Pertama: Keunggulan The Reds Tak Bertahan Lama
zimbio.com
Skuat Liverpool merayakan gol cepat Rickie Lambert di menit kedua saat bertamu ke kandang Crystal Palace, pada lanjutan Premier League 2014/15 di Selhurts Park, Minggu (23/11/2014). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, LONDON – Jeda babak pertama, Crystal Palace bermain imbang 1-1 atas tamunya Liverpool pada lanjutan Premier League 2014/15 di Selhurts Park, Minggu (23/11/2014).

Sejak awal laga Liverpool bermain dominan menyerang. Tuan rumah Crystal Palace kerap kali kerepotan menghadapi tekanan-tekanan yang dilancarkan Steven Gerrard dkk.

Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers membuat keputusan yang tepat dengan menurunkan Rickie Lambert sebagai starter. Hasilnya terbukti jitu, Lambert mencetak gol pembuka ketika waktu baru bergulir 2 menit.

Lambert meneruskan umpan jauh hasil tendangan Adam Lallana dari tengah lapangan. Lolos dari kawalan, Lambert lantas mengeksekusi sebuah tembakan keras menggunakan kaki kanan yang bersarang ke arah kiri gawang Crystal Palace.

Namun, keunggulan The Reds tak bertahan lama. Memasuki menit ke-17, tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Gol tersebut diciptakan penyerang Dwight Gayle. Memanfaatkan bola rebound dari Yannick Bolasie. Dengan cepat Gayle langsung menyambar bola pantulan tersebut hingga mengkonversi menjadi sebuah gol.

Pada menit ke-36, pelatih Crystal Palace, Neil Warnock menggantikan pemain bertahan Damien Delaney dengan Brede Hangeland karena mengalami cedera.

Berita Rekomendasi

Menjelang turun minum, tuan rumah lebih menguasai serangan. Sayang, dari sejumlah serangan yang diterapkan belum juga membuat skor berubah.

Berdasarkan hasil catatan pertandingan yang dihimpun BBC, Liverpool unggul dalam penguasaan bola dengan 63 persen. Sementara itu, dari total tendangan percobaan dimiliki Crystal Palace sebanyak 11 tendangan, 3 diantaranya tepat sasaran.

Susunan Pemain:

Crystal Palace: 01 Speroni, 34 Kelly, 06 Dann, 27 Delaney (04 Hangeland 36’) , 02 Ward, 07 Bolasie, 15 Jedinak, 28 Ledley, 42 Puncheon, 29 Chamakh, 16 Gayle

Cadangan: 04 Hangeland, 10 Campbell, 11 Zaha, 13 Hennessey, 17 Johnson, 18 McArthur, 25 Bannan

Pelatih: Neil Warnock

Liverpool: 22 Mignolet, 19 Manquillo, 06 Lovren, 37 Skrtel, 02 Johnson, 24 Allen, 08 Gerrard, 10 Coutinho, 31 Sterling, 09 Lambert, 20 Lallana

Cadangan: 01 Jones, 04 K Touré, 18 Moreno, 21 Lucas, 23 Can, 29 Borini, 50 Markovic

Pelatih: Brendan Rodgers

Wasit: Jonathan Moss

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas