Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Istilah 'Uang Tak Kenal Saudara' Sedang Menimpa Emmanuel Adebayor

Tingkah berbagi warisan yang dilakukan oleh ibu dan adiknya memang membuat Adebayor kesal.

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Ravianto
zoom-in Istilah 'Uang Tak Kenal Saudara' Sedang Menimpa Emmanuel Adebayor
Emmanuel Adebayor dan ibunya. 

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Sudah jadi rahasia umum bahwa uang kerap membuat seseorang yang tak kuat pendiriannya menjadi gelap mata. Meski adik perempuan Adebayor mengklaim ia dan ibunya tak menginginkan harta berlimpah yang dimiliki kakaknya, nada sebaliknya dilontarkan oleh Adebayor yang menyebut ibu dan adiknya mata duitan. 

Ada istilah uang tak kenal saudara, apalagi teman. Hal itu rupanya dirasakan betul oleh Adebayor yang merasa tumpukan harta hasil kerja kerasnya bermain sepakbola sedang diincar oleh ibu dan adiknya. Apalagi ia selama ini merasa dikirimi guna-guna atau juju, agar karier sepakbola profesionalnya cepat berakhir. Saat menghubungi stasiun radio asal Ghana, Peace FM, Adebayor membeberkan tingkah adik dan ibunya yang menurutnya sudah tidak benar.
 
“Mereka berbagi rumah saya, mereka berbagi mobil saya. Mereka katakan jika dia (Adebayor) meninggal, mobil ini untuk kamu, rumah ini untuk kamu. Bisa anda bayangkan itu?” ketus Adebayor.
 
Pria yang pernah dipinjamkan ke Real Madrid pada medio 2011 itu memang masih masuk dalam deretan pemain Afrika terkaya di dunia saat ini. Penghasilan yang didapat Adebayor dari Tottenham Hotspurs mencapai 6 juta pound atau sekitar Rp 112 miliar per tahun.
 
Tingkah berbagi warisan yang dilakukan oleh ibu dan adiknya memang membuat Adebayor kesal. Saat ditanya kenapa ia tak merawat ibu dan adiknya, pemain setinggi 191 cm itu menegaskan bahwa mereka dapat mengurus dirinya sendiri tanpa bantuannya.  Menurutnya ibu dan adiknya itu masih sanggup bekerja untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.
 
“Mereka memang harus melakukan itu (bekerja). Saat ini mereka tidak memerlukan uang. Jika mereka mengklaim saya tidak mencari ibu saya, kami ada tujuh bersaudara dan kenapa tidak bisa melakukannya?,” ujar Adebayor.
 
Adapun harta yang dimiliki Adebayor selama meniti karier menjadi pesepakbola profesional memang cukup banyak. Ia diketahui memiliki rumah di Togo, Ghana, Inggris, Amerika Serikat. Deretan mobil mewah juga menghiasi garasi-garasi di rumahnya. Kesan glamor pun semakin melekat pada diri Adebayor, karena ia juga memiliki jet pribadi.
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas