Pemain Cadangan Ini Malah Terlelap di Belakang Rodgers Saat Liverpool Tuai Kekalahan Beruntun
Kiper cadangan Liverpool, Brad Jones, tertangkap kamera tengah terlelap di bangku cadangan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Prestasi Liverpool di awal musim 2014/15 sangat buruk, tidak seperti di musim lalu. Liverpool kembali menuai hasil buruk di Premier League.
Pasukan Brendan Rodgers mengalami kekalahan 1-3 saat menyambangi markas Crystal Palace di Selhurst Park, Minggu (23/11/2014) malam WIB.
Ini adalah kekalahan ketiga berturut-turut yang dialami Liverpool di Premier League. Sebelumnya, skuad The Reds takluk 1-2 dari Chelsea pada 8 November dan 0-1 dari Newcastle United pada 1 November.
Ada hal unik terlihat dalam laga mengecewakan buat Liverpool tersebut. Kiper cadangan Liverpool, Brad Jones, tertangkap kamera tengah terlelap di bangku cadangan.
Lucunya, Jones yang tengah memejamkan mata tertangkap kamera bersamaan dengan wajah serius pelatih Brendan Rodgers. Tidak ada tanggapan serius dari klub soal hal ini.
Yang jelas, Jones belum menunjukkan kontribusi besar untuk Liverpool. Selama 3,5 tahun membela Liverpool, kiper Australia berusia 32 tahun itu hanya tampil sebanyak tiga kali.