Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

AC Milan Dipaksa Imbang Torino 1-1: 10 Pemain Sejak Babak Kedua

hasil imbang tersebut, Milan tertahan di peringkat ketujuh klasemen sementara Serie-A dengan merangkum 26 poin. Sementara Torino naik satu peringkat

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in AC Milan Dipaksa Imbang Torino 1-1: 10 Pemain Sejak Babak Kedua
sportsmole.co.uk
Eksekusi penalti Jeremy Menez di menit ke-3 yang membawa AC Milan unggul atas Torino, Minggu (11/1/2015). 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan membawa pulang hasil 1-1 dari pertandingan Serie-A melawan Torino, di Olimpico Grande Torino, Sabtu atau Minggu (11/1/2015) dini hari WIB. Ini adalah kegagalan menang kedua Milan dalam dua laga terakhir. Sebelumnya, I Rossoneri kalah 1-2 dari Sassuolo di kandang sendiri.

Dengan hasil imbang tersebut, Milan tertahan di peringkat ketujuh klasemen sementara Serie-A dengan merangkum 26 poin. Sementara Torino naik satu peringkat ke peringkat ke-13 dengan nilai 19.

AC Milan unggul lebih dulu melalui gol Jeremy Menez dari titik putih pada menit ketiga. Milan mendapatkan hadiah penalti setelah Menez dilanggar oleh Kamil Glik.

Pada menit ke-45+3, Milan mengalami masalah. Mattia De Sciglio menerima kartu kuning kedua karena melanggar Matteo Darmian.

AC Milan akhirnya kebobolan pada menit ke-81. Kamil Glik berhasil menakklukkan kiper Diego Lopez dengan menyundul bola dari umpan sepak pojok Bruno.

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Lega Serie-A, Milan melepaskan satu tembakan akurat dari delapan usaha, dengan penguasaan bola 36 persen. Adapun Torino melepaskan enam tembakan akurat dari 27 percobaan.

Susunan Pemain

Berita Rekomendasi

Torino: 30-Daniele Padelli; 19-Nikola Maksimovic, 24-Emiliano Moretti, 25-Kamil Glik; 8-Alexander Farnerud (Marco Benassi 68), 14-Alessandro Gazzi, 20-Giuseppe Vives (Omar El Kaddouri 57), 33-Bruno Peres, 36-Matteo Darmian (Facundo Lescano 81); 17-Josef Martinez, 27-Fabio Quagliarella

Pelatih: Giampiero Ventura

AC Milan: 23-Diego Lopez; 2-Mattia De Sciglio, 5-Philippe Mexes, 13-Adil Rami, 27-Pablo Armero; 4-Sulley Muntari (Andrea Poli 55), 18-Riccardo Montolivo, 34-Nigel de Jong; 7-Jérémy Menez (Alex 79), 19-M'baye Niang (Ignazio Abate 45), 28-Giacomo Bonaventura

Pelatih: Filippo Inzaghi

Wasit: Gianluca Rocchi


Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas