Bambang Pamungkas: Semoga Ini Jadi Langkah Persiapan di Liga
Menurutnya, hasil pertandingan ini cukup adil bagi seluruh peserta Trofeo.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Ravianto
Super Ball/Feri Setiawan
Tim Persija Jakarta berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (9/1/2015). Persija terus konsen menggelar latihan jelang pertandingan Trofeo Persija. (Super Ball/Feri Setiawan)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapten Persija Jakarta, Bambang Pamungkas mengatakan pertandingan turnamen Trofeo Persija 2015 sebagai bagian dari persiapan Liga Super Indonesia yang rencananya akan berlangsung bulan depan.
Menurutnya, hasil pertandingan ini cukup adil bagi seluruh peserta Trofeo. Pasalnya, Persija Jakarta, Sriwijaya FC, dan Arema Cronus sama-sama mengantongi satu kemenangan.
Hasil itu membuat seluruh tim mengoleksi poin yang sama, yakni 3 poin. Pemain bernomor punggung 20 itu juga menyebut kalau juara Trofeo tahun ini terbilang unik dibandingkan dengan Trofeo sebelumnya.
"Juara Trofeo kali ini agak unik, tapi saya harap pertandingan ini bisa menjadi langkah persiapan liga," tuturnya pada konfrensi pers usai pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, (11/1/2015).