Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Inilah ke-12 Anggota Tim Ad Hoc Sinergi Bentukan PSSI

Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin mengatakan pembentukan Tim Ad Hoc Sinergi ini sudah lama, dan bukan baru kemarin.

Penulis: Syahrul Munir
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Inilah ke-12 Anggota Tim Ad Hoc Sinergi Bentukan PSSI
SUPER BALL/FERI SETIAWAN
Kordinator Forum Asosiasi Provinsi PSSI, Gusti Randa berpose usai konferensi pers deklarasi forum asprov di kantor PSSI, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (5/1/2015). Asosiasi Provinsi PSSI mengumumkan pembentukan Forum Asprov PSSI dan menyatakan mosi tidak percaya kepada Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi serta menolak keberadaan Tim Sembilan. SUPER BALL / FERI SETIAWAN 

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Syahrul Munir

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Tim Ad Hoc Sinergi, bentukan PSSI telah menyelesaikan rapat perdana di kantor PSSI, Senayan, Rabu (13/1/2015). Rapat yang dipimpin Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin itu dihadiri 12 dari 13 anggota yang ditunjuk PSSI. Satu yang tidak hadir adalah Hinca Panjaitan, lantaran berbenturan dengan jadwal sidang Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin mengatakan pembentukan Tim Ad Hoc Sinergi ini sudah lama, dan bukan baru kemarin. Tim ini membahas beberapa materi yang sifatnya hubungan antara PSSI dengan pihak lain. "Tim Sinergi ini bukan mencari lawan. Ada beberapa materi yang dibahas," ujar Djohar Arifin Husin.

Djohar mengatakan tim ini akan bekerja selama 1 tahun. Dari tim ini ada anggota tetap dan tidak tetap. "Bisa saja dikembangkan dengan anggota lain," ujarnya.

Tim ini sangat berwarna karena diisi dengan orang beragam latar belakang. Mulai dari praktisi sepak bola, unsur media, politisi, pengamat dan pelatih sepak bola.

12 anggota Tim Ad Hoc Sinergi
1. Gusti Randa
2. Suryopratomo
3. Mahfudin Nigara
4. Ian Situmorang
5. Rudi Keltjes
6. Togar Manahanero
7. Effendi Gazali
8. Prof Tjiptalesmana
9. Hinca Panjaitan
10. Fritz Simanjuntak
11. Rahim Sukasah
12. Tri Goestoro

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas