Tarek Elrich Bangga Bisa Bermain Laga Perdana Bersama Timnas Australia
Elrich dimainkan pelatih Ange Postecoglu sejak awal babak pertama saat melawan Macedonia di pertandingan persahabatan Selasa (31/3/2015).
Editor: Dewi Pratiwi
Laporan Wartawan Harian Super Ball, Rafli Aditya Priatna
TRIBUNNEWS.COM - Tarek Elrich merasa bangga bisa bermain membela negaranya sendiri, Australia. Pesepak bola berusia 28 tahun tersebut dimainkan pelatih Ange Postecoglu sejak awal babak pertama saat melawan Macedonia di pertandingan persahabatan Selasa (31/3/2015).
"Saya bangga bisa melakukan debut bermain di usia 28. Sebuah penghargaan besar bagi saya. Sesuatu hal yang tidak akan saya lupakan," kata Tarek Elrich dikutip dari akun twitter @Soceceroos.
Di pertandingan persahabatan melawan Macedonia yang digelar di Skopje, Macedonia, skuat berjuluk Socceroos ini bermain imbang tanpa gol.
Berita Rekomendasi