Ajakan La Nyalla ke Imam Nahrawi Saat PTUN Menangkan Gugatan PSSI
Ajakan tersebut dilontarkan La Nyalla setelah Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) memenangkan gugatan PSSI terhadap Kementerian Pemuda dan Olahraga
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Deodatus Pradipto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, mengajak Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, mengakhiri konflik persepakbolaan nasional. La Nyalla juga mengajak Imam untuk membangun persepakbolaan Indonesia.
“Melalui momentum yang baik ini, saya mengajak Menteri Pemuda dan Olahraga, baik karena jabatan maupun pribadinya, untuk mengakhiri semua ini, mematuhi putusan pengadilan dan duduk bersama-sama untuk membangun sepakbola Indonesia ke arah yang lebih baik,” kata La Nyalla.
Ajakan tersebut dilontarkan La Nyalla setelah Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) memenangkan gugatan PSSI terhadap Kementerian Pemuda dan Olahraga, Selasa (14/7/2015). PTUN memutuskan untuk mengabulkan permohonan PSSI agar Kemenpora mencabut SK pembekuan PSSI.