Babak Pertama AC Milan VS Real Madrid Masih Tanpa Gol
AC Milan dan Real Madrid masih belum mampu mencetak gol dalam babak pertama International Champions Cup 2015
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Fahdi Fahlevi/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM - AC Milan dan Real Madrid masih belum mampu mencetak gol dalam babak pertama International Champions Cup 2015 yang digelar di Stadion Shanghai, Shanghai,Tiongkok, Kamis (30/7/2015).
Hingga peluit akhir babak pertama skor pertandingan masih 0-0. Pada babak pertama, AC Milan lebih mendominasi serangan.
Sementara Real Madrid belum mampu menciptakan serangan yang berarti. Ronaldo cs tidak mampu melewati tembok pertahanan AC Milan.
Beberapa kali peluang AC Milan tercipta melalui Niang. Pada awal babak pertama Niang melesakan tendangan dari luar gawang, namun tendangan kerasnya masih dapat ditangkap oleh kiper Real Madrid Keylor Navas.
Pada menit ke-45, Niang hampir membawa AC Milan unggul, dirinya mendapatkan bola pantul hasil tendangan sudut, dirinya yang berada di kotak penalti langsung menendang.Namun tendangan melengkungnya masih dapat diantisipasi oleh Navas.
Pemenang pertandingan ini akan menjadi juara ICC Tiongkok. Sebelumnya kedua tim telah sama-sama mengalahkan Internazionale.
Real Madrid (4-2-3-1)
Keylor Navas; Danilo, Varane, Pepe, Arbeloa; Casemiro, Modric; Vazquez, Bale, Ronaldo; Benzema.
AC Milan (4-3-1-2)
Diego Lopez; De Sciglio, Alex, Ely, Antonelli; Poli, De Jong, Bertolacci; Suso; Niang, Cerci.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.