Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jose Mourinho Tidak Kuatir Cedera Gary Cahill dan Diego Costa

Striker Diego Costa dan bek tengah Gary Cahill cedera, sehingga keduanya bakal absen di Community Shield melawan Arsenal.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Jose Mourinho Tidak Kuatir Cedera Gary Cahill dan Diego Costa
HARIAN SUPER BALL
Harian Super Ball, edisi Kamis (30/7/2015) halaman 3 

TRIBUNNEWS.COM - Chelsea harus membayar mahal kemenangan atas Barcelona di International Champions Cup, Rabu (29/7/2015).

Striker Diego Costa dan bek tengah Gary Cahill cedera, sehingga keduanya bakal absen di Community Shield melawan Arsenal.

Cahill cedera usai mencetak gol penyeimbang skor 2-2 bagi Chelsea melawan Barcelona, Rabu (29/7/2015), pada turnamen pramusim ICC 2015 di Stadion FedEx, Maryland (Amerika Serikat).

Gol indah dari Eden Hazard membuka kemenangan Chelsea pada menit ke-10. Tetapi, klub Spanyol Barcelona berbalik unggul melalui gol-gol dari Luis Suarez (52) dan Sandro Ramirez (66).

The Blues menang dalam dua penalti 4-2. Kiper Thibaut Courtois mementahkan dua tendangan algojo penalti juara Eropa Barcelona.

Pelatih Chelsea Jose Mourinho mengatakan, Cahill mengalami cedera patah tulang hidung setelah terkena sikut kiper pengganti Barca Jordi Masip.

Striker Spanyol Costa tampil selama 60 menit sebelum digantikan Loic Remy setelah dia merasakan nyeri pada hamstringnya yang sebelumnya juga cedera.

Berita Rekomendasi

Akibatnya, baik Cahill maupun Costa diragukan bisa memperkuat skuad London barat di Community Shield melawan juara Piala FA Arsenal, 2 Agustus mendatang di Stadion Wembley.

Meski demikian, Mourinho tak khawatir dengan cedera yang dialami Cahill dan Costa, dua pemain pentingnya yang berperan besar dalam kesuksesan skuad dari Stamford Bridge meraih ge;ar juara Liga Inggris musim lalu tersebut.

"Cahill ada peluang hidungnya patah, mungkin ya, mungkin tidak. Jika tidak, sempurna. Jika ya, dia akan menggunakan topeng pelindung besok agar siap untuk hari Minggu (di pertandingan Community Shield melawan Arsenal)," kata Mourinho.

"Diego merasakan sedikit masalah pada hamstringnya. Kami yakin itu hanya perasaannya saja, tidak lebih dari itu, tetapi kami tetap harus menunggu," tutur Mou.

Soal keikutsertaan timnya di ICC 2015, terutama duel melawan Barcelona, Mourinho mengakui itu amat bermanfaat bagi John Terry dkk dalam menghadapi musim yang baru.

"Tetapi, ini tetap jadi pertandingan persiapan, Community Shield sudah di depan," katanya.

SIMAK SELENGKAPNYA HANYA DI HARIAN SUPER BALL, KAMIS (30/7/2015)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas