Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Direktur Wolfsburg Akui Tak Mampu Saingi Muenchen

Allofs mengaku, ia tak pernah percaya Wolfsburg siap menandingi dominasi Die Roten.

Editor: Ravianto
zoom-in Direktur Wolfsburg Akui Tak Mampu Saingi Muenchen
gettyimages.ie
Klaus Allofs 

TRIBUNNEWS.COM, WOLFSBURG - Direktur olah raga Wolfsburg, Klaus Allofs menegaskan klubnya tidak berada di level untuk bersaing dengan Bayern Muenchen dalam perebutan titel Bundesliga.

Tak sedikit yang menganggap Wolfsburg bakal menjadi rival terberat Bayern jelang kick-off musim 2015/16, tapi sejauh ini tim besutan Dieter Hecking tak mampu mengejar sang juara bertahan.

Mereka terpaku di peringkat tiga tabel setelah 12 pertandingan, tertinggal 13 poin dari pasukan Pep Guardiola, sementara Borussia Dortmund juga delapan poin di depan mereka.

Allofs mengaku, ia tak pernah percaya Wolfsburg siap menandingi dominasi Die Roten.

“Anda selalu berharap bisa bersaing dengan peminpin liga, tapi saya pikir ini bukan tujuan realistis,” katanya kepada Omnisport seperti dikutip dari Goal. “Kami sudah tahu itu sebelum musim dimulai.

“Setelah peringkat kedua kami musim lalu dan kemenangan kami di Piala Super, beberapa orang mengatakan Wolfsburg kompetitor berat untuk Bayern Muenchen, tapi kami sudah katakan sebelumnya kami tidak siap untuk ini.

“Prediksi kami terbukti sejauh ini dan kami tidak mencemaskannya.”

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
17
13
3
1
40
17
23
42
2
Chelsea
18
10
5
3
38
21
17
35
3
Nottm Forest
18
10
4
4
24
19
5
34
4
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
5
Newcastle
18
8
5
5
30
21
9
29
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas