Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Yandi Sofyan Siap Isi Posisi Spaso di Lini Depan Persib

Semua tahu, bagaimana kontribusi Spaso (Spasojevic) untuk tim ini

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Yandi Sofyan Siap Isi Posisi Spaso di Lini Depan Persib
persib
Striker Persib, Yandi Sofyan di uji coba lawan Persib U-21 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Penyerang Persib, Yandi Sofyan mengatakan kepergian Ilija Spasojevic cukup memengaruhi ketajaman lini depan Persib.

"Semua tahu, bagaimana kontribusi Spaso (Spasojevic) untuk tim ini," ujar Yandi sesuai mengikuti sesi latihan di Lapangan Ciujung, Jalan Supratman, Bandung.

Meski penyerang asal Montenegro itu tak membukukan gol selama gelaran Piala Jenderal Sudirman (PJS), andil Spaso jelas tampak ketika membantu Persib menjuara Piala Presiden. Striker 28 tahun mencetak empat gol.

Tanpa Spaso, lini depan Persib cukup lowong, sekaligus membuat peluang lebih terbuka bagi Yandi untuk tampil.

Sebelumnya, dia pernah mengalami situasi yang sama saat Persib berlaga di play off Liga Champions Asia serta AFC.

Selama dua ajang itu, Yandi bersama Tantan menjadi tumpuan Pangeran Biru di lini depan. Sebenarnya, Spaso sudah bergabungan dengan Maung Bandung kala itu tapi belum terdaftar untuk LCA dan AFC.

"Sisi positif kepergian Spaso adalah saya berpeluang untuk mendapat jam terbang lebih banyak lagi," katanya.

BERITA REKOMENDASI

Situasi ini menjadi suntikan motivasi tersendiri bagi pemain asal Garut itu.

"Ini sebuah peluang bagi saya untuk meningkatkan kemampuan," ujarnya.

Bergabung dengan Persib sejak awal musim 2015, Yandi datang membawa cukup pengalaman setelah mengecap kompetisi di Uruguay, Australia, serta Belgia.

Toh, sejauh ini, seiring dengan jam terbangnya yang masih terbilang sedikit, ia baru menyumbangkan satu bagi Persib di semua kompetisi.

"Saya akui kontribusi saya untuk tim belum signifikan. Masih banyak yang kurang namun saya selalu berusaha memberikan yang terbaik jika dapat kesempatan bermain," kata adik eks striker Persib dan tim nasional (timnas) Indonesia itu.


Pemain 23 tahun ini yakin, usahanya bakal berbuah.

"Tak ada yang instan, saya butuh proses dan masih banyak belajar. Saya minta dukungan saja," kata eks pemain Brisbane Roar itu.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas