Marcelo Bielsa Difavoritkan Jadi Manajer Swansea City
Dilansir oleh laman Express, Jenkins berharap dapat merekrut Bielsa pada pekan depan.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Pemilik Swansea City, Huw Jenkins, berkeinginan untuk merekrut Marcelo Bielsa untuk melatih klub miliknya.
Dilansir oleh laman Express, Jenkins berharap dapat merekrut Bielsa pada pekan depan.
Namun caretaker, Alan Curtis kemungkinan besar masih akan melatih klub tersebut pada laga menghadapi West Ham United di Liberty Stadium, Minggu (19/12/2015).
Bielsa menjadi favorit dibanding sembilan belas pelatih lainnya yang menjadi nominator pelatih Swansea. Nama Harry Redknapp, Roberto Di Matteo, hingga Paolo Di Canio masuk ke dalam daftar nominator.
Bielsa pernah melatih timnas Argentina pada 1998 hingga 2004. Selama enam tahun melatih Argentina dirinya hanya mampu mengantarkan negara tersebut menjadi runner up Copa America 2004.
Selepas melatih Argentina, dirinya lalu melatih timnas Cile. Terakhir dirinya melatih klub Perancis, Olympique de Marseille.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.