Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

River Plate ke Final Usai Tundukkan Sanfrecce

River akan menghadapi Barcelona atau tim China, Guangzhou Evergrande pada final yang akan dimainkan pada Minggu di Yokohama.

Editor: Ravianto
zoom-in River Plate ke Final Usai Tundukkan Sanfrecce
peru.com
Selebrasi penyerang River Plate, Lucas Alario setelah mencetak gol ke gawang Sanfrecce Hiroshima di semifinal Piala Dunia Antarklub 2015, Rabu (16/12/2015). 

TRIBUNNEWS.COM, YOKOHAMA - Juara Amerika Selatan, River Plate meraih kemenangan 1-0 atas tim Jepang Sanfrecce Hiroshima pada Rabu, untuk mengantarkan mereka mencapai final Piala Dunia Antarklub 2015.

Tandukan penyerang Lucas Alario pada menit ke-72 memastikan langkah tim Argentina ini di Osaka, setelah sejumlah tekanan yang harus mereka terima.

River akan menghadapi Barcelona atau tim China, Guangzhou Evergrande pada final yang akan dimainkan pada Minggu di Yokohama.

Juara Piala Libertadores itu berhutang kepada kiper Marcelo Barovero, yang melakukan serangkaian penyelamatan gemilang untuk menggagalkan upaya-upaya Hiroshima, yang secara mengejutkan menang 3-0 atas tim Kongo Mazembe pada akhir pekan.

Barovero berlari dari garis gawangnya untuk menggagalkan peluang Yusuke Minagawa pada menit ke-26, sebelum berakrobat untuk menepis gebrakan Yusuke Chajima.

Rodrigo Mora menyia-nyiakan peluang pada awal babak kedua.

Namun Alario menghapus kecemasan River ketika ia memasukkan bola lewat sundulan dari jarak dekat, setelah kiper Hiroshima Takuto Hayashi menahan tendangan bebas dari Tabare Viudez.
 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas