Arda Turan Menyakiti Sang Mantan yang Tengah Berulang Tahun
Ada dua hal spesial bagi gelandang anyar Barcelona, Arda Turan, saat menghadapi Atletico Madrid pada pekan ke-21 La Liga 2015-2016
![Arda Turan Menyakiti Sang Mantan yang Tengah Berulang Tahun](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/gelandang-barcelona-arda-turan-saa_20160131_180947.jpg)
Laporan Wartawan Juara.Net Ade Jayadireja
TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - Ada dua hal spesial bagi gelandang anyar Barcelona, Arda Turan, saat menghadapi Atletico Madrid pada pekan ke-21 La Liga 2015-2016, Minggu (30/1/2016).
Duel melawan Atletico menjadi laga spesial bagi Turan. Pasalnya, ini kali pertama ia berhadapan dengan Los Rojiblancos pasca-meninggalkan klub tersebut pada musim panas 2015.
Pertandingan Barca kontra Atletico bertepatan dengan hari ulang tahun ke-29 Turan. Pemain yang membela Atletico selama rentang waktu 2011–2015 itu lahir di Fatih, Turki, pada 30 Januari 1987.
Yang lebih spesial lagi, Turan sukses membantu Barcelona menang 2-1. Atletico sempat unggul lebih dulu via gol Koke pada menit ke-10, tetapi dua gol balasan dari Lionel Messi (30') dan Luis Suarez (38') membuat Blaugrana berbalik unggul.
Turan baru masuk lapangan pada menit ke-67 menggantikan Ivan Rakitic. Tampil selama sekitar 23 menit, ia menorehkan persentase akurasi operan sebesar 93,3 persen atau paling tertinggi keempat setelah Gerard Pique, Javier Mascherano, dan Suarez.