Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Dapat Dua Sponsor

Namun sampai saat ini belum diketahui nama kedua perusahaan yang akan menjadi sponsor baru tim berjuluk Macan Kemayoran itu

Editor: Dewi Pratiwi

TRIBUNNEWS.COM - Jelang bergulirnya Piala Bhayangkara 2016 Persija Jakarta akan kedatangan dua sponsor baru.

Kedua sponsor tersebut berasal dari perusahaan telekomunikasi dan keuangan.

Namun sampai saat ini belum diketahui nama kedua perusahaan yang akan menjadi sponsor baru tim berjuluk Macan Kemayoran itu.

"Besok kami akan menggelar rapat dengan dua sponsor yang ingin bekerja sama dengan kita dan sejauh ini mereka yang berminat," kata Budiman Dalimunthe, Sekretaris Persija Jakarta.

Baca Juga: Luis Garcia: Lawan MU, Liverpool Harus Main dengan Intensitas Tinggi

Menurut Budiman, manajemen Persija berencana membahas kerjasama tersebut dengan dua perusahaan itu.

"Kami ingin tahu, apakah keduanya hanya untuk Piala Bhayangkara saja atau proyek jangka panjang. Mungkin habis libur ini kami akan bertemu," ujarnya.

Jika perusahaan ini akan bekerja sama dalam jangka panjang, maka Persija akan kebanjiran uang hingga miliaran rupiah.

Berita Rekomendasi

Namun jika hanya cukup sampai di Piala Bhayangkara, otomatis Persija kemungkinan hanya mendapatkan uang hingga ratusan juta rupiah.

"Tergantung mereka, kalau mereka mau sampai ISC (Indonesia Soccer Championship) ya bisa miliaran rupiah tapi kalau hanya di Bhayangkara saja ya ratusan juta palingan," ucap Budiman.

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Kamis (10/3/2016)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas