Willian Bawa Las Palmas Samakan Kedudukan 1-1 dengan Real Madrid
Gol penyeimbang kedudukan Las Palmas dicetak oleh Willian da Silva pada menit 87.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Getty Images
LESU - Ekspresi gelandang serang Real Madrid, James Rodriguez saat timnya hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Juventus di leg kedua Semifinal Liga Champions Eropa di Santiago Bernabeu, Kamis (14/5/2015). Hasil ini tak cukup untuk membawa Cristiano Ronaldo dkk. melaju ke final. Dengan hasil seri di kandang sendiri, Madrid kalah agregat 2-3 dari Juventus. Ambisi mereka untuk mempertahankan gelar juara di kompetisi elite Eropa telah sirna.
TRIBUNNEWS.COM - Las Palmas menyamakan kedudukan 1-1 dengan Real Madrid pada laga La Liga Spanyol di Stadion Gran Canaria, Minggu (14/3/2016).
Gol penyeimbang kedudukan Las Palmas dicetak oleh Willian da Silva pada menit 87.
Willian menyambut umpan matang Momo dan melesakan bola ke gawang yang dijaga Keylor Navas.
Sebelumnya gol pembuka Real Madrid dicetak oleh pemain belakangnya, Sergio Ramos, pada menit 24.
Ramos memanfaatkan umpan lambung Isco dengan tandukan keras.
Las Palmas:
Varas; Garcia, Lemos, Bigas, Garrido; Momo, Montoro; Nili, Viera, Mesa; Willian
Real Madrid:
Navas; Carvajal, Pepe, Ramos, Arbeloa; Modric, Casemiro, Isco; Bale, Ronaldo, Vasquez
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.