Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Johan Djourou Bintangi Film N.O.L.A Circus

Ia juga bertindak sebagai eksekutif produser, bersama dengan mantan pemain Manchester United Louis Saha, dan bek Manchester City, Bacary Sagna.

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Johan Djourou Bintangi Film N.O.L.A Circus
net
Johan Djourou 

TRIBUNNEWS.COM - Johan Djourou mencoba profesi lain di luar sepak bola. Mantan bek Arsenal ini menjajal kemampuannya di dunia seni peran lewat film N.O.L.A Circus, yang turut dibintangi sang istri, Emilie.

Djourou tak hanya berperan sebagai aktor dalam film tersebut. Ia juga bertindak sebagai eksekutif produser, bersama dengan mantan pemain Manchester United Louis Saha, dan bek Manchester City, Bacary Sagna.

“Saya syuting bersama istri, Emilie. Ini merupakan kesempatan masuk ke dalam film. Saya sudah melihat filmnya secara keseluruhan. Itu membuatku tertawa,” kata Djourou seperti dilansir Daily Star.

Film ini sendiri mengambil latar belakang New Orleans di tahun 1960-an, dan proses syuting dilakukan di London. Rencananya, film ini akan dirilis pada 15 Juli 2016 di Amerika Serikat.

Adapun selama berstatus sebagai pemain Arsenal, Djourou pernah beberapa kali dipinjamkan ke klub lain seperti Birmingham City, Hannover 96, dan Hamburger SV. Baru pada 2014 lalu Djourou resmi menanggalkan seragam Arsenal setelah Hamburg mempermanenkan statusnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas