Persib Bandung Melenggang ke Final Piala Bhayangkara
Skuat racikan Dejan Antonic menumpaskan Bali United pada babak semifinal dengan skor akhir tipis 1-0. Gol semata wayang lahir lewat sundulan Tantan.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung memastikan satu kursi laga puncak turnamen Piala Bhayangkara 2016 yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (3/4/2016) akhir pekan ini.
Skuat racikan Dejan Antonic itu menumpaskan rivalnya Bali United pada babak semifinal dengan skor akhir tipis 1-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu (30/3/2016).
Gol tersebut diciptakan penyerang kawakan Tantan lewat sebuah sundulan pada menit ke-77.
Bermula dari pergerakan David Laly di sisi kiri lapangan, dia lalu mengirim umpan ke tiang jauh yang disundul Juan Carlos Belencoso.
Sundulan Belencoso tidak mengarah ke dalam jala tapi ke muka gawang yang lantas dengan sigap disambut Tantan ke arah tengah.
Kiper Bali United, Rully Desrian tampak terkecoh karena mengira Balencoso bakal langsung mengarahkan sundulannya ke dalam gawang.
Setelah kebobolan, tim tamu kian berambisi untuk menyamakan kedudukan.
Pada menit ke-84, Nyoman Sukarja melepas tendangan spekulatif dari luar kotak penalti tapi terlalu jauh dari sasaran.
Di paruh pertama, Maung Bandung mendominasi permainan yang terus memberi serangan dari sisi kiri.
Tapi dari berbagai peluang yang diciptakan anak-anak asuhan Dejan Antonic tak juga ada gol tercipta.
Pada menit ke-16, penyerang muda Febri Haryadi melepas tembakan akurasi mengarah ke dalam gawang, tapi masih sanggup dijinakkan Rully Desrian, kiper Bali United.
Tidak berhenti di sana, giliran bek asing Vladimir Vujovic mencoba tandukkan dari jarak dekat.
Sayang, Rully kembali mengamankan gawangnya dari ancaman gol.
Pada menit ke-35, Febri memiliki peluang emas usai melakukan penetrasi, namun tendangan kaki kirinya melambung tinggi di atas mistar gawang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.