Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Siapa Bisa Kalahkan Spanyol?

Performa Spanyol di dua pertandingan Piala Eropa 2016 memang bisa dibilang sempurna.

zoom-in Siapa Bisa Kalahkan Spanyol?
gettyeimages.ie
Andres Iniesta 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Imadudin Robani Adam

TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Performa Spanyol di dua pertandingan Piala Eropa 2016 memang bisa dibilang sempurna.

Spanyol berhasil menang di dua laga awal dengan dominasi luar biasa meski saat menghadapi Ceska, La Furia Roja seperti kesulitan untuk mencetak gol.

Seperti dikutip dari Marca, Minggu (19/6/2016) semua media dan pakar sepak bola menganggap Spanyol sebagai favorit juara dan sangat sulit dihentikan.

Penampilan super Spanyol ini banyak yang menganggap berkat performa apik dari Andres Iniesta.

Meski Jerman, Prancis, Inggris, Portugal, dan Italia dianggap lawan seimbang Spanyol, namun hinggal saat ini kelima negara itu masih belum dianggap seimbang.

Jerman memulai pertandingan awal dengan lambat dan harus meningkatkan kemampuannya lagi.

Berita Rekomendasi

Prancis juga memiliki peluang untuk kalahkan Spanyol karena berisikan pemain hebat seperti Antoine Griezmann, Paul Pogba, dan Dimitri Payet.

Namun kekompakan Prancis dianggap tidak seimbang dengan Spanyol bahkan Prancis dianggap masih gemetar ketika berhadapan dengan Spanyol.

Italia dan Inggris juga meski dinilai baik namun belum dianggap pantas menjuarai Piala Eropa kali ini.

Sedangkan Portugal, pemain bintang mereka Cristiano Ronaldo sama sekali belum menemukan permainan terbaiknya.

Jika dari kelima negara tersebut tidak bisa menghentikan Spanyol, dipastikan Spanyol mampu dengan mudah menjuarai Piala Eropa 2016.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
17
13
3
1
40
17
23
42
2
Chelsea
18
10
5
3
38
21
17
35
3
Nottm Forest
18
10
4
4
24
19
5
34
4
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
5
Newcastle
18
8
5
5
30
21
9
29
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas