Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menpora Imam Nahrawi Minta Timnas Indonesia U-19 Segera Dibentuk

Muncul nama-nama kandidat pelatih tim Garuda Muda di antaranya Rudy Eka Priyambada, Maman Suryaman, Jan Saragih, Eduard Tjong, Nilmaizar, dan RD.

Penulis: Reynas Abdila
zoom-in Menpora Imam Nahrawi Minta Timnas Indonesia U-19 Segera Dibentuk
Super Ball/Super Ball/Feri Setiawan
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Imam Nahrawi usai memimpin pertemuan dengan pihak Manajemen Persija Jakarta, PT Gelora Trisula Semesta selaku operator Indonesia Soccer Championship 2016 dan Polda Metro Jaya di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (27/6/2016) Pertemuan itu membahas terkait kerusuhan yang terjadi antara oknum The Jakmania dengan aparat kepolisian saat laga Persija melawan Sriwijaya FC, Jumat (24/6/2016) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Super Ball/Feri Setiawan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjelang gelaran Piala AFF U-19 yang bakal diselenggarakan di Vietnam pada 11-24 September 2016, tim Garuda Muda belum juga dipersiapkan.

Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) sebagai pemegang hak penuh pembentukan Timnas Indonesia U-19 bahkan masih belum menunjukkan pelatih kepala.

Menpora Imam Nahrawi menanggapi hal tersebut, dikatakan dia bahwa PSSI harus begerak cepat membentuk skuat.

"Ya harus sesegera mungkin dilakukan, tidak boleh alasan lagi. Saya juga akan tugaskan delegasi untuk mendukung timnas U-19," terang Imam di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (30/6/2016).

Muncul nama-nama kandidat pelatih yang akan menangani tim Garuda Muda di antaranya Rudy Eka Priyambada, Maman Suryaman, Jan Saragih, Eduard Tjong, Nilmaizar, dan Rahmad Darmawan.

"Federasi (PSSI) sudah normal, mereka sudah punya agenda dan program sendiri. Jika membutuhkan bantuan pemerintah kami siap akan membantu," imbuhnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas