AC Milan Gagal Gaet Cristian Tello yang Masih Bermain di Fiorentina
Cristian Tello adalah target utama transfer AC Milan, akan tetapi dia bakal lebih lama bersama Fiorentina.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, FLORENCE - Cristian Tello adalah target utama transfer AC Milan, akan tetapi dia bakal lebih lama bersama Fiorentina.
Dipinjamkan selama satu musim lalu di Fiorentina, Tello ternyata merasa sangat betah di klub Liga Italia itu.
Gelandang serang ini sejatinya adalah milik Barcelona tetapi tidak mendapatkan kesempatan bagus di tim utama.
"Javier Mascherano dan Sergio Busquets akan segera bergabung dengan skuat utama," tulis pernyataan resmi Barcelona.
"Pada saat yang sama Tello akan pergi dengan alasan teknis," tambah pernyataan itu.
Fiorentina kabarnya meminjam Tello untuk satu tahun ke depan, dengan biaya 7 juta euro.
Pernyataan resmi ini kian menegaskan pemain 24 tahun ini bakal segera pergi dari klub asal Catalan itu dalam beberapa hari lagi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.