AC Milan Akan Pilih Presiden Baru
Saat ini perombakan besar-besaran di sektor manajemen sudah dimulai.
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Silvio Berlusconi kemungkinan besar akan meninggalkan posisinya sebagai Presiden AC Milan.
Pemilik baru Milan, Sino Europe akan menunjuk presiden baru meski menyatakan kalau Berlusconi akan mendapat jabatan presiden kehormatan.
Saat ini perombakan besar-besaran di sektor manajemen sudah dimulai.
Marco Fassone diprediksi akan ditunjuk jadi direktur umum klub.
"Setelah proses akusisi selesai, kami akan megumumkan jajaran direksi dan memilih seorang presiden baru," ungkap pemilik klub kepada media.
"Silvio Berlusconi akan tetap menduduki posisi presiden klub."
Sino Europe Sports Investment membeli seluruh saham AC Milan.
Berita Rekomendasi
Proses pembelian baru akan tuntas akhir tahun ini.