Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Drama Pinalti Sergio Aguero

Pelatih City Pep Guardiola mengakui, dia sempat khawatir ketika Aguero ingin mengambil penalti setelah kekagagalan yang pertama

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Drama Pinalti Sergio Aguero
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Kamis (18/8/2016) halaman 3 

TRIBUNNEWS.COM - Bukan hanya satu, melainkan dua kali Sergio Aguero gagal mengeksekusi penalti di babak pertama laga leg pertama play-off Liga Champions Manchester City melawan FC Steaua Bucuresti Rabu (17/8/2016) dini hari kemarin.

Namun striker asal Argentina itu membayar lunas kegagalannya menjadi algojo di titik putih itu dengan mencetak tiga gol lainnya bagi kemenangan 5-0 City atas tim dari Rumania itu.

Pelatih City Pep Guardiola mengakui, dia sempat khawatir ketika Aguero ingin mengambil penalti setelah kekagagalan yang pertama.

Akan tetapi, pelatih asal Spanyol itu kemudian mendukung keinginan pemain berusia 28 tahun itu.

"Saya menyukai pemain yang ingin mengambil tanggung jawab. Saya menyukai keyakinan yang dimilikinya. Saya gembira membiarkan dia melakukan itu," ujar Guardiola seperti dikutip UEFA.com.

Kepercayaan yang berbuah manis. Setelah gol pertama David Silva, Aguero menggandakan keunggulan City lewat gol dari tengah lapangan hasil umpan Raheem Sterling.

Nolito mencetak gol ketiga di babak kedua, dan Aguero menggenapi kemenangan Sky Blues dengan membuat dua gol tambahan dalam sisa waktu sepuluh menit menjelang berakhirnya laga.

BERITA REKOMENDASI

"Soal penalti-penalti itu? Untungnya di sepak bola, Anda selalu punya kesempatan untuk bangkit kembali. Langkah pertama yang baik bagi kerja luar biasa tim ini," ujar Aguero menanggapi penampilannya di laga itu, dalam cuit di akun media sosial.

Namun, Guardiola tak hanya memuji penampilan Aguero. Bekas pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu, juga menunjuk kerja bagus yang ditunjukkan pemain sayap Inggris Raheem Sterling.

Pemain berusia 21 tahun itu berperan dalam dua gol pertama City, dan dua hadiah penalti yang gagal dieksekusi Aguero.

"City sangat pintar membeli Sterling musim lalu," ujar Guardiola.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Kamis (18/8/2016)


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas