Melissa Satta Ikut Rayakan Gol Kevin-Prince Boateng di Media Sosial
Boateng mencetak satu gol dalam laga perdana melawan tuan rumah Valencia dan menang 2-4.Di laga kedua, ia menambah satu gol
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Kevin Prince Boateng mengawali debutnya di La Liga Spanyol bersama Las Palmas dengan satu gol.
Ia masih menambah satu gol setelah mengawalinya dengan gol lagi di laga terakhir kemarin.
Boateng mencetak satu gol dalam laga perdana melawan tuan rumah Valencia dan menang 2-4.
Di laga kedua, ia menambah satu gol ketika Las Palmas menekuk tamunya Granada dengan skor telak 5-1.
Sang istri, Melissa Satta, pun ikut merayakan gol sekaligus performa menawan Boateng. Apalagi Boateng lantas mendedikasikan gol itu untuk Italia dengan kata-kata Forza Italia.
Melissa ikut mendistribusikan kemenangan Boateng kepada khalayak dunia maya melalui media sosial.
Banyak orang terkaget-kaget ketika Kevin Prince Boateng hijrah dari AC Milan ke Las Palmas, klub kecil yang berbasis di Kepulauan Kanaria, sebelah barat Spanyol.
Dengan motivasi pengalaman baru, ternyata Boateng sukses bersama Las Palmas.
Hingga pekan kedua, Las Palmas memuncaki klasemen dengan nilai penuh enam poin. Las Palmas mengungguli Real Madrid dan Barcelona.
Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Selasa (30/8/2016)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.