Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Alasan Persija Rekrut Mantan Bomber Persib

Persija Jakarta baru saja menyelesaikan transfer pemainnya dengan mengontrak dua pemain asing baru, yakni Rodrigo Tosi dan Djibril Coulibaly.

zoom-in Alasan Persija Rekrut Mantan Bomber Persib
PERSIJA
Rodrigo Tosi (kiri) dan Djibril Coulibaly (kanan) resmi memperkuat Persija Jakarta hingga putaran kedua Indonesia Soccer Championship berakhir. 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta baru saja menyelesaikan transfer pemainnya dengan mengontrak dua pemain asing baru, yakni Rodrigo Tosi dan Djibril Coulibaly.

Keduanya direkrut untuk bertanding memperkuat Persija pada putaran kedua Indonesia Soccer Championship A 2016.

Hadirnya dua pemain tersebut juga sekaligus membatalkan ikatan kontrak Macan Kemayoran dengan Tarik Boschetti yang gagal bergabung ke Persija.

Ofisial pelatih Persija menginginkan dua pemain itu untuk bergabung lantaran sesuai dengan kebutuhan tim saat ini.

Lini depan yang masih belum produktif menjadi alasan kuat tim Ibukota mendatangkan penyerang asal Brasil dan Mali itu.

"Sebenarnya ini kebutuhan dari ofisial pelatih saja yang menginginkan adanya perubahan di lini depan tim," kata Media Officer Persija, Mosez Sosa, kepada SuperBall.id, Jumat (2/9/2016).

BERITA REKOMENDASI

Dengan hadirnya kedua bomber tersebut, setidaknya membuat harapan bagi pecinta Persija dan manajemen Macan Kemayoran yang ingin adanya perubahan.

Sebab, sampai saat ini memang permasalahan tim Ibukota itu berada di posisi striker.

"Kami butuh penyegaran di lini depan, setidaknya dengan hadirnya mereka bisa membuat keran gol Persija mengalir," katanya.

Hadirnya dua pemain tersebut setidaknya membuat Persija memiliki lima sosok penggawa asing di lini depan.

Sebelumnya, Macan Kemayoran sudah memiliki Bambang Pamungkas, Rachmat Afandi, dan Aldi Al Achya.


Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas