Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

West Ham vs Chelsea: The Hammers Akan Main Cerdas

Angelo Ogbonna mengatakan para bek harus berhati-hati ketika berduel dengan penyerang tim nasional Spanyol itu.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Husein Sanusi
zoom-in West Ham vs Chelsea: The Hammers Akan Main Cerdas
superball.id

TRIBUNNEWS.COM - Angelo Ogbonna, bek West Ham, mengingatkan rekan-rekan setimnya jelang laga babak keempat Piala Liga 2016/17 melawan Chelsea di London Stadium, Kamis (27/10). Bek The Hammers harus bermain cerdas ketika menghadapi Diego Costa, ujung tombak Chelsea.

Angelo Ogbonna mengatakan para bek harus berhati-hati ketika berduel dengan penyerang tim nasional Spanyol itu. Di mata Ogbonna dan rekan-rekan setimnya, Diego Costa adalah seorang pemain yang selalu berusaha melakukan sesuatu untuk mengubah pertandingan.

"Menghadapi dia selalu sulit. Terkadang jika kami melakukan sesuatu sebagai bek, lebih sulit daripada jika seorang penyerang yang melakukan. Seorang penyerang bisa melakukan apa saja yang dia mau," kata Ogbonna dikutip Daily Star.

Diego Costa kerap menjadi momok bagi West Ham. Mantan penggawa Atletico Madrid itu menjebol gawang The Hammers saat dua tim bertemu pada pekan pertama Premier League 2016/17 di Stamford Bridge.

Sejak berkarier di Inggris, Costa telah empat kali menghadapi West Ham. Dari empat penampilan itu Costa mencetak dua gol dan menyumbangkan sebuah assist. Costa menyumbangkan tiga kemenangan, satu laga lainnya berakhir kekalahan.

Performa Costa bersama Chelsea sedang menanjak. Pria kelahiran Brasil tersebut telah mencetak tujuh gol dari 11 penampilan di semua kompetisi. Di Premier League, Costa hanya gagal mencetak gol pada tiga pertandingan dari partisipasi di sembilan pertandingan.

Selain fokus pada Diego Costa, para pemain West Ham juga harus fokus pada atmosfer di stadion. Laga ini merupakan London derby pertama di London Stadium. Para petugas keamanan juga harus mengawasi pertandingan ekstra ketat. Nyaris 5.200 pendukung akan hadir di stadion. Daily Star melaporkan panitia penyelenggara pertandingan menambah tenaga keamanan untuk mencegah aksi kekerasan di dalam dan di luar stadion.

Berita Rekomendasi

Angelo Ogobonna mengingatkan timnya untuk menyiapkan diri seolah pertandingan melawan Chelsea adalah pertandingan penutup musim. Ogbonna menekankan pentingnya fokus pada pertandingan itu.

"Kami bermain di hadapan pendukung kami sendiri, jadi ekspektasinya pasti begitu tinggi. Kami harus menyiapkan diri secara baik," ujar mantan pemain Juventus itu.

Slaven Bilic, pelatih West Ham, menyadari potensi kerusuhan. Demi mencegah tindakan anarkis oleh pendukung West Ham, Bilic berharap  timnya bisa meraih kemenangan atas Chelsea.

"Pendukung kecewa ketika kami tidak memenangkan laga-laga kandang. Sekarang situasinya jauh lebih baik dan kami harus memberikan segalanya untuk melanjutkan kemenangan dan segalanya bakal lebih baik, termasuk situasi keamanan stadion," ujar Bilic dikutip oleh Express.

The Hammers punya satu target saat menghadapi Chelsea, yaitu meraih kemenangan untuk melangkah ke babak selanjutnya. Bilic mengatakan The Hammers punya angan-angan melangkah jauh di Piala Liga. Oleh karena itu, The Hammers akan berusaha mati-matian meraih kemenangan atas Chelsea.

"Kompetisi ini sangat menarik untuk kami. Chelsea sedang tampil bagus dan keluar dari krisis kecil ini dan derby ini bakal sangat sengit. Saya ingin mengatakan kami sedang bermimpi melangkah sangat, sangat jauh di kompetisi ini," kata Bilic.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas