"Selamat Indonesia, Angkat Peci Terimakasih Sudah Membuat Kita Bangga"
Gelora kemenangan sangat terasa di linimasa Twitter, Selamat Indonesia jadi trending topic dan meluncurlah ribuan ungkapan kebanggan netizen.
Penulis: Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM - Gelora kemenangan sangat terasa di linimasa Twitter, Selamat Indonesia jadi trending topic dan meluncurlah ribuan ungkapan kebanggan netizen, Rabu (14/12/2016).
"Selamat Indonesia *Angkat Peci Terimakasih sdh membuat kita bangga #Juara #Sakalian," tulis akun Twitter dengan nama Lutfiandi Irfansyah @bento_31.
"Yuhuuu selamat Indonesia-ku #TimnasJuara," komentar @RistyaT.
"Selamat Indonesia, just one more step!" Tambah Adrian Sabagus @adriansbgs.
"Awal yg baik. Next match di thailand minimal skor kacamata. Selamat Indonesia .. " imbuh Wildan @wildan_94.
"Garuda didadaku garuda kebanggangganku. Selamat indonesia 2-1 coming soon leg2!!! Semangat. #TimnasJuara #TimnasIndonesia #timnasday," tulis Marsha @marshaclaraa.
Masih banyak cuitan kemenangan dan sukacita di Twitter.
Sebuah kebanggaan atas kerinduan yang telah lama dinantikan.
Meski demikian sebagian besar netter mengatakan agar Timnas Indonesia waspada menghadapi di leg kedua di Thailand nanti.
Perjuangan kemenangan Indonesia
Timnas Indonesia mampu bangkit pada babak kedua dan berbalik unggul atas Thailand pada laga leg I Final Piala AFF 2016, di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/12/2016).
Secara berturut-turut, Rizky Pora dan Hansamu menjebol gawang Thailand yang dikawal Kawin Thamsatchanan.
Rizky Pora menjebol gawang Thailand yang dikawal Kawin pada menit ke 65', untuk menyamakan kedukan menjadi 1-1.
Gol tersebut tercipta melalui tendangan keras Rizky.
Bola hasil tendangan tersebut sempat menyentuh bagian belakang salah satu bek Thailand, sehingga mengubah arah lau bola ke arah kiri gawang Kawin.