AC Milan dan AS Roma Tertarik Pinjam Fabio Borini dari Sunderland
AS Roma dan AC Milan dikabarkan tertarik untuk meminjam Fabio Borini dari Sunderland pada bursa transfer Januari.
Penulis: Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM - AS Roma dan AC Milan dikabarkan tertarik untuk meminjam Fabio Borini dari Sunderland pada bursa transfer Januari.
Dilansir oleh Sky Sports, kedua klub tersebut telah membuat kontak dengan Sunderland membicarakan peminjaman pemain asal Italia tersebut.
Peluang AC Milan dan AS Roma terbuka lebar mengingat Sunderland kemungkinan besar terdegradasi pada musim ini. Sunderland yang berada di peringkat 18 Liga Inggris sedang berusaha keluar dari zona degradasi.
Borini sendiri pernah bermain di AS Roma sebagai pinjaman dari Parma pada 2011. Sebelum hengkang ke Liverpool setahun kemudian.
Borini memulai karier sepak bola bersama Bologna sebelum bergabung dengan akademi sepak bola Chelsea pada tahun 2007. Pada 2009, dirinya berhasil masuk tim utama.
Pada bulan Maret 2011, Borini dipinjamkan ke Swansea City hingga berhasil membawa klub tersebut promosi ke Liga Utama Inggris. Pada Juli 2011, ia bergabung dengan Parma.
Setelah bergabung dengan Liverpool pada 2012, Borini tidak mampu bersinar akibar cedera dan akhirnya dipinjam ke Sunderland. Di Stadium of Light akhirnya Borini dipermanenkan.