Kok Bisa Medali Piala FA Milik Young Hilang Dicuri Rekannya di MU?
Young yang ikut bermain di laga itu saat masuk di menit 72, kehilangan medalinya di ruang ganti pemain usai pertandingan.
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Manchester United (MU) Ashley Young mengaku medali Piala FA 2016 miliknya sempat hilang karena 'dicuri' rekannya.
Young yang ikut bermain di laga itu saat masuk di menit 72, kehilangan medalinya di ruang ganti pemain usai pertandingan.
"Saya sempat menjalani pemeriksaan penggunaan obat-obatan setelah pertandingan dan kembali (ke ruang ganti) dan kehilangan medali saya," ungkap Young, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Mirror, Senin (9/1/2017).
"Saya ingat Marcos Rojo sempat duduk di dekat saya, namun pada saat itu saya tidak sadar apakah medalinya sudah hilang atau belum," tambahnya.
Karena masih terbawa euforia memenangi Piala FA, Young mengaku santai dan tidak terlalu fokus mencari medalinya yang hilang.
"Nanti juga ketemu, begitu pikir saya, namun sampai kami naik bus, medalinya masih belum ditemukan," kata mantan pemain Aston Villa itu.
"Kemudian saya bicara di semua pemain apakah ada yang menyimpan dua medali dalam tas mereka," tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Rojo menemukan ada dua medali di dalam tasnya.
"Saya senang medali itu kembali di genggaman saya dan kini sudah tersimpan rapi di rumah."