Susunan Pemain Resmi Southampton vs Liverpool
Liverpool di atas kertas diunggulkan dan diperkirakan mampu melewati hadangan Soton.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Liverpool akan melakoni laga tandang kontra Southampton pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di Stadion St Mary, Kamis (12/1/2017) dini hari WIB.
Liverpool di atas kertas diunggulkan dan diperkirakan mampu melewati hadangan Soton.
Namun, Pelatih Jurgen Klopp menyebut prediksi itu masih sangat prematur.
Februari tahun lalu, Liverpool kalah dari Manchester City melalui adu penalti di partai final.
Mei, di tahun yang sama, Reds kalah 1-3 dari Sevilla di final Liga Europa.
Usai kekalahan itu Klopp mengatakan bahwa dua final itu bukanlah final terakhir bagi mereka.
Southampton XI: Forster; Cédric, Yoshida, van Dijk, Bertrand; Clasie, Davis, Romeu; Redmond, Tadic, Rodriguez.
Liverpool XI: Karius; Clyne, Lovren, Klavan, Milner; Lucas, Can, Wijnaldum; Lallana, Firmino, Sturridge.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.