Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rudi Widodo Ingin Terus Sumbang Gol untuk Persija Jakarta

Setelah sukses mempersembahkan kemenangan untuk tim barunya itu, Rudi masih memiliki tekad yang sangat kuat.

Editor: Ravianto
zoom-in Rudi Widodo Ingin Terus Sumbang Gol untuk Persija Jakarta
SURYA/SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
BEREBUT BOLA - Rudi Widodo (kanan), striker Persija Jakar berebut bola dengan M Abdul Lestaluhu (kiri), bek PS TNI dalam laga Grup B, Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (5/2/2017). PAda akhir babak pertama Persija Jakarta ditahan imbang PS TNI dengan skor 0-0. SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Penyerang Persija, Rudi Widodo, saat ini masih menjadi top scorer bagi timnya di Piala Presiden 2017.

Pemain berusia 32 tahun itu sukses menjadi aktor kemenangan lewat gol semata wayangnya ke gawang PS TNI dalam laga perdana Grup 2 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (5/2/2017).

Setelah sukses mempersembahkan kemenangan untuk tim barunya itu, Rudi masih memiliki tekad yang sangat kuat.

Mantan pemain Bhayangkara FC itu ingin menambah jumlah golnya bersama Persija pada pertandingan-pertandingan selanjutnya.

Gol perdananya tersebut tentunya memacu Rudi untuk bermain lebih baik lagi.

Pria asal Pati, Jawa Tengah, itu ingin kembali mencetak gol ke gawang lawannya bila mendapatkan kepercayaan bermain dari sang pelatih, Stefano Cugurra Teco.

Berita Rekomendasi

"Semoga saja saja kalau diberikan kepercayaan, saya ingin terus mencetak gol untuk Persija," kata Rudi kepada SuperBall.id, Selasa (7/2/2017).

Kendati demikian, jika dalam pertandingan selanjutnya Rudi gagal mencetak gol, maka ia tidak akan murung.

Sebab, yang pasti baginya kemenangan menjadi faktor utama bagi Persija di setiap pertandingan.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas