Emil Audero Mulyadi Pilih Jadi Warga Negara Italia Batal deh Naturalisasi PSSI
PSSI saat ini memang sedang fokus untuk mencari pemain-pemain keturunan Indonesia untuk dinaturalisasikan.
Editor: Toni Bramantoro
"Dia sudah merasa nyaman di sana dan dia sudah menganggap Gianluigi Buffon sebagai kakaknya karena dia yang selalu membimbingnya,” kata Edy.
Edy tidak bisa memaksakan terkait keinginan anak kesayangannya itu memilih Indonesia atau Italia sebagai kewarganegaraannya.
Terkait Emil memiliki paspor Indonesia, Edy mengatakan tidak mengetahuinya sama sekali karena anaknya tersebut tidak pernah bercerita.
Kendati demikian, Edy mengatakan bisa saja Emil memegang paspor Indonesia.
Sebab di Italia warga negaranya diperbolehkan memegang dua paspor.
Berbeda dengan Indonesia yang hanya diperbolehkan memegang satu paspor saja.
"Indonesia ini sama dengan Brasil yang memberlakukan sistem itu,” jelas Edy.
Berita Rekomendasi