PBFC Akan Berikan Perlawanan Ketat Pada Persib
Untuk itu, pelatih PBFC, Ricky Nelson, mengatakan segera berpikir terkait taktik apa untuk menghadapi Maung Bandung.
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Pusamania Borneo FC akan bertemu Persib Bandung dalam laga semifinal Piala Presiden 2017.
Tim berjuluk Pesut Etam itu akan bertindak terlebih dahulu sebagai tuan rumah pada Kamis (2/3/2017) di Stadion Segiri, Samarinda.
Melawan Persib bukan hal yang mudah bagi PBFC.
Untuk itu, pelatih PBFC, Ricky Nelson, mengatakan segera berpikir terkait taktik apa untuk menghadapi Maung Bandung.
Setidaknya anak-anak asuhnya bisa memberikan perlawanan yang ketat kepada Atep dkk nantinya.
Salah satunya dengan mencetak gol ke gawang Persib.
"Kami harus segera berpikir dengan baik untuk melawan Persib. Apalagi pertandingan ini bermain lebih dulu di kandang kami dan tentunya saya ingin anak-anak bisa mencetak gol ke gawang Persib," ucap Ricky.
Selama empat pertandingan yang sudah dijalankan PBFC di Piala Presiden, diakui Ricky timnya sangat kurang dari segi menyerang.
Salah satu alasannya adalah cederanya penyerang asing PBFC, Reinaldo Elias Da Costa.
Ricky sangat berharap Reinaldo bisa segera pulih jelang semifinal kontra Persib.
Sebab, ia sudah punya taktik yang akan disiapkannya nanti.
"Karena saya ingin menduetkan dia dengan Patrich Wanggai agar lini depan kami lebih baik," kata Ricky. (*)