Persija Jakarta Akan Seleksi Pemain Belanda
Pemain kelahiran Basra, Irak, 25 tahun lalu itu terakhir memperkuat klub Swedia, Syrianska FC setelah sebelumnya membela SC Telstar, FC Emmen.
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta menyeleksi pemain yang pernah satu klub dengan Stefano Lilipaly, Anmar Almubaraki.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini memiliki dua kewarganegaraan, Belanda dan Irak.
Pemain kelahiran Basra, Irak, 25 tahun lalu itu terakhir memperkuat klub Swedia, Syrianska FC setelah sebelumnya membela SC Telstar, FC Emmen dan Heracles Almelo di liga Belanda.
Dia juga pernah bermain di Liga Turki bersama Denizlispor.
Presiden Persija, Ferry Paulus menjelaskan, kedatangan Almubaraki merupakan permintaan pelatih Stefano Cugurra yang kesulitan mendapatkan gelandang serang dan striker mumpuni.
"Sampai saat ini memang kami belum dapatkan pemain asing ideal. Tapi sudah ada beberapa kandidat yang didapat, salah satunya pemain Belanda berpaspor Irak," kata Ferry seperti dikutip dari Goal.
Sebelumnya, Persija juga masih menyeleksi dua striker asing yaitu Jhonatan Bernardo Mariano dan Raphael Pereira de Lima Camara.
Keduanya masih terus dipantau dan akan ditentukan nasibnya setelah uji coba melawan Persita Tangerang, 4 Maret nanti.(*)