Cerita Ayah Ezra Walian Soal Keinginan Anaknya Main untuk Timnas Indonesia
Ketika melihat penampilan skuad Merah Putih, Ezra berbicara kepada ayahnya bahwa ia ingin mengenakan jersey berlambang garuda.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ezra Walian ternyata sudah lama mempunyai angan-angan membela Timnas Indonesia.
Hal itu disampaikan langsung oleh ayahnya, Glen Walian, saat ditemui di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Kota Tangerang, Jumat (24/3/2017).
Glen mengatakan bahwa pada waktu Ezra berusia 10 tahun, pemain yang saat ini membela klub Jong Ajax itu sudah menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia.
Ketika melihat penampilan skuad Merah Putih, Ezra berbicara kepada ayahnya bahwa ia ingin mengenakan jersey berlambang garuda.
Padahal Glen juga tidak memaksakan Ezra untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Sebab, semua itu merupakan keputusan dari Ezra meskipun sudah lama tinggal di Belanda.
"Saya tidak menyarankan Ezra untuk bermain dengan Timnas Indonesia," kata Glen.
"Ketika kami di Bali, pas usia Ezra 10 tahun, dia melihat pertandingan Timnas Indonesia bermain di Bali."
"Lalu Ezra berkata kepada saya bahwa dia mau bermain di sini," tambahnya.
Ezra memang harus menunggu waktu sembilan tahun lagi dari usianya saat itu untuk menjadi WNI.
Sebab, penyerang berusia 19 tahun itu baru resmi diangkat menjadi WNI pada Senin (20/3/2017) setelah disetujui oleh Presiden Indonesia, Joko Widodo.
Ezra pun langsung bergabung dengan skuad Timnas Indonesia U-22 asuhan Luis Milla.
Bahkan, Ezra langsung bermain saat Timnas Indonesia U-22 melawan Myanmar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (21/3/2017).