Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Claude Puel Bangga pada Eden Hazard

Menurut Puel, Hazard telah melengkapi kemampuannya menetrasi lawan, melepaskan umpan silang, dan menggiring bola, dengan kematangan dan pengalaman

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Claude Puel Bangga pada Eden Hazard
gettyeimages.ie
Eden Hazard 

TRIBUNNEWS.COM -  Claude Puel, Pelatih Southampton, tidak bisa marah ke Eden hazard, meski pun pemain Chelsea itu membobol gawang Southampton.

Maklum, Hazard adalah anak asuh Puel semasa di Lille.

"Saya marah kepadanya," kata Puel sambil tersenyum.

Tentu saja pelatih berusia 55 tahun itu hanya bercanda, karena sejurus kemudian dia memuji gelandang serang Chelsea tersebut.

"Dia pemain yang fantastis dan saya bangga dengannya," ujar pria Prancis itu, sebagaimana dilansir Echo.

Menurut Puel, Hazard telah melengkapi kemampuannya menetrasi lawan, melepaskan umpan silang, dan menggiring bola, dengan kematangan dan pengalaman.

Tentu saja Puel juga marah dengan gol Diego Costa dan Garry Cahill, dan yang dua ini dia asli marah.

Berita Rekomendasi

"Kami harus memperbaiki pertahanan kami dalam situasi bola mati lawan, karena sungguh memalukan kebobolan empat gol dalam pertandingan ini," ujarnya.

Puel frustrasi, karena gawang mereka keboboolan karena kesalahan para pemainnya sendiri.

Apalagi waktu mereka kebobolan sudah terpola, yakni saat awal masing-masing babak dan sebelum istirahat turun minum.

Setelah waktu-waktu itu, menurut Puel, biasanya sangat sulit bagi timnya membuat gol balasan.

"Karena itu, yang terpenting adalah membenahi konsentrasi kami, terutama saat tendangan bebas, karena kami kebobolan dalam situasi ini. Dan kami juga juga harus lebih klinikal," tandasnya.

Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Kamis (27/4/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas