Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Egy Maulana Vikri Gabung ke Timnas U-22

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, mengumumkan 26 nama pemain untuk mengikuti Training Camp (TC) di Bali pada 30 Juni hingga 10 Juli 2017.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Egy Maulana Vikri Gabung ke Timnas U-22
SUPER BALL/Feri Setiawan
Egy Maulana Vikri (ketiga kiri) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, mengumumkan 26 nama pemain untuk mengikuti Training Camp (TC) di Bali pada 30 Juni hingga 10 Juli 2017.

Dari 26 nama tersebut ada pemain baru yang dipanggil oleh Milla, yakni pemain Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri.

Egy memang memiliki permainan yang cukup bagus bersama dengan Timnas Indonesia U-19.

Pemain kelahiran Medan itu juga mendapatkan sebuah penghargaan ketika skuad Garuda Nusantara melakoni turnamen di Prancis.

Dalam pemusatan latihan ini juga terdapat nama-nama pemain yang sebelumnya tidak dipanggil Milla untuk melakoni laga melawan Kamboja dan Puerto Rico.

Nama-nama tersebut adalah Evan Dimas, I Putu Gede, Hansamu Yama, dan Ezra Walian.

TC ini sebagai persiapan menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 pada 19-23 Juli 2017 di Bangkok, Thailand, sekaligus SEA Games di Malaysia 19-31 Agustus mendatang.

BERITA REKOMENDASI

Berikut daftar 26 Pemain TC ke Bali:

Kiper: Kurniawan Kartika Ajie (Persiba Balikpapan), Moch Diky Indriyana (Bali United), Satria Tama (Persegres Gresik United)

Belakang: Andy Setyo Nugroho (PS TNI), Hansamu Yama Pranata (Barito Putera), Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC), Osvaldo Haay (Persipura), Ryuji Utomo (Persija), Rezaldi Hehanusa (Persija), Ricky Fajrin Saputra (Bali United), Bagas Adi Nugroho (Arema FC), Gavin Kwan (Barito Putera)

Tengah: Evan Dimas Darmono (Bhayangkara FC), Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Arema), Muhammad Hargianto (Persija), Gian Zola Nasrulloh (Persib), Febri Hariyadi (Persib), Septian David Maulana (Mitra Kukar), Asnawi Mangkualam Bahar (PSM), Saddil Ramdani (Persela), Miftahul Hamdi (Bali United), Egy Maulana Vikry

Depan: Marinus Mariyanto Wanewar (Persipura), Yabes Roni Malaifani (Bali United), Ezra Walian, Ahmad Nur Hardianto (Persela).


Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas