Semen Padang vs Persija Jakarta: Novri Setiawan bilang Seperti Pulang Kampung
Novri Setiawan, sudah tidak sabar untuk melakukan pertandingan melawan Semen Padang dalam pekan ke-14 Liga 1 2017.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Pemain Persija Jakarta, Novri Setiawan, sudah tidak sabar untuk melakukan pertandingan melawan Semen Padang dalam pekan ke-14 Liga 1 2017.
Laga yang bertajuk Big Match itu akan berlangsung di Stadion H Agus Salim, Padang, Sumatera Barat, Rabu (12/7/2017).
Novri mengaku memiliki motivasi yang sangat tinggi bila bertemu dengan tim kampung halamannya tersebut.
Novri merupakan pemain sepak bola kelahiran Sumatera Barat pada 11 November 1993.
Pemain bernomor punggung 11 itu sudah sering menghadapi Semen Padang, ia pun beberapa kali terlihat bermain dengan semangat juang yang tinggi.
Kini Novri datang kembali bersama Persija untuk melawan Semen Padang.
Tentunya sebagai pemain, Novri berusaha untuk membawa kemenangan bagi klubnya tersebut.
"Lawan Semen Padang itu seperti pulang kampung, otomatis motivasi saya bertambah," kata Novri di Padang.
Novri tidak akan menyia-nyiakan pertandingan tersebut dengan menunjukan performa terbaiknya.
Terlebih keluarga dari pemain yang terkenal lincah itu dikabarkan akan menyaksikan pertandingan tersebut.
Dukungan dari keluarga tentunya akan membuat Novri tampil jauh lebih semangat.
Novri pun bertekad mendapatkan kemenangan untuk Macan Kemayoran.
"Keluarga saya besok akan datang ke stadion untuk menonton secara langsung, semoga saja Persija bisa meraih kemenangan," ucap Novri.