Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Manajer Tim Roni Fauzan Ungkap Kunci Sukses Timnas U-19 Libas Brunei

Timnas Indonesia U-19 berhasil menggenggam tiket ke semifinal Piala AFF U-18 2017.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Manajer Tim Roni Fauzan Ungkap Kunci Sukses Timnas U-19 Libas Brunei
ist
Manajer Tim Roni Fauzan (kiri) 

TRIBUNNEWS.COM, YANGON - Timnas Indonesia U-19 berhasil menggenggam tiket ke semifinal Piala AFF U-18 2017.

Kepastian itu didapat usai Garuda Nusantara mengalahkan Brunei Darussalam pada laga terakhir Grup B di Stadion Thuwunna, Kamis (13/09/2017) sore WIB.

Timnas U-19 melangkah ke semifinal sebagai juara Grup B dengan perolehan 9 poin dari empat laga. Anak-anak asuhan Indra Sjafrie ditemani Myanmar ke semifinal sebagai runner-up Grup B dengan poin yang sama.

Sebab, Timnas U-19 unggul selisih gol dengan nilai (15+) dari Myanmar. Sementara, Myanmar berhasil mengamankan tiket semifinal usai kalahkan Vietnam 2-1 di Stadion Thuwunna, Kamis (13/09/2017). Myanmar unggul head to head atas The Golden Stars, setelah memiliki poin (9) dan selisih gol (+14) yang sama.

Menanggapi keberhasilan Egy Maulana Cs, manajer Timnas U-19, Roni Fauzan membeberkan kunci sukses timnya.

"Alhamdulillah kami bisa menang dan lolos ke semifinal, untuk melawan siapa saja kami siap," kata Roni lewat sambungan video kepada wartawan.

"Kunci suksesnya semangat, pantang menyerah, fighting terus sepanjang pertandingan. Fisik dari pemain Brunei juga sudah menurun tadi di babak kedua. Kalau saja tadi tidak hujan di babak kedua, mungkin bisa menang lebih dari delapan gol."

BERITA REKOMENDASI

Di sisi lain, Roni Fauzan enggan terlalu memanjakan Feby Eka Putra dkk. dengan bonus. Ia ingin para pemain Timnas U-19 untuk fokus dan konsisten bermain demi menjadi juara Piala AFF U-18 2017.

"Kalau soal bonus untuk Timnas U-19 tidak usah disebut. Mereka ini masih remaja dan perjalanannya masih panjang, jadi mereka tidak perlu memikirkan soal uang," tutup Roni Fauzan.

Sebagi informasi tambahan, Timnas U-19 akan menghadapi Thailand (runner up Grup A) pada babak semifinal di Stadion Thuwanna, Jumat (15/09/2017). Sementara itu, Myanmar akan berjumpa Malaysia, yang keluar sebagai juara Grup A.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas