Play-off Piala Dunia 2018: Penalti Kontroversial Menangkan Swiss atas Irlandia Utara
Mereka dihukum tendangan penalti setelah gelandang Corry Evans divonis melakukan handsball saat memblok sepakan voli Xherdan Shaqiri.
Editor: Sapto Nugroho
TRIBUNNEWS.COM - Swiss memetik kemenangan tipis 1-0 atas Irlandia Utara dalam leg I play-off Piala Dunia 2018 zona Eropa di Windsor Park, Belfast, Jumat (10/11/2017) dini hari WIB.
Gol kemenangan Timnas Swiss dilesakkan bek sayap Ricardo Rodriguez melalui tendangan penalti pada menit ke-58.
Partai yang berlangsung di kandang Irlandia Utara ini dihiasi sedikit peluang penting pada babak pertama.
Sebenarnya lahir 12 tembakan secara kolektif yang diciptakan kedua kubu.
Meski demikian, kans emas minim tercatat.
Sebagai tim yang dominan dengan 63 persen penguasaan bola, Swiss punya 4 tembakan pada babak pertama.
Peluang terbaik Swiss sebelum jeda muncul pada menit ke-18 setelah umpan brilian Xherdan Shaqiri dari sisi kanan dicocor Haris Seferovic.
Baca: Son Heung-Min Gusur Park Ji-Sung sebagai Pemain Asia Tersubur di Liga Inggris
Hanya, bola sepakan ujung kaki Haris Seferovic sukses dihentikan kiper tuan rumah, Michael McGovern.
Adapun Irlandia Utara menerapkan strategi serangan balik dengan memaksimalkan bola-bola mati dan umpan vertikal.
Tampil lebih defensif, mereka tak mampu sekali pun melepaskan percobaan tepat sasaran.
Memasuki babak kedua, kubu tuan rumah malah mendapatkan tamparan.
Mereka dihukum tendangan penalti setelah gelandang Corry Evans divonis melakukan handsball saat memblok sepakan voli Xherdan Shaqiri.
Keputusan wasit Ovidiu Hategan asal Rumania menunjuk titik putih memicu perdebatan di dalam dan luar lapangan.