Pantaslah AC Milan Disebut Klub Termalas Kedua Liga italia
Tren buruk mengiringi perjalanan AC Milan di Liga Italia 2017-2018. Gara-garanya Benevento.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, ITALIA - Tren buruk mengiringi perjalanan AC Milan di Liga Italia 2017-2018. Gara-garanya Benevento.
Pada pekan ke-15, Minggu (3/12/2017), I Rossoneri ditahan imbang tuan rumah Benevento 2-2.
Klub berjuluk Setan Merah itu menjadi tim pertama yang gagal mengalahkan Benevento musim ini.
Pelatih baru AC Milan, Gennaro Gattuso, menyoroti dua masalah timnya.
Baca: Pelatih AS Roma Sebut Radja Nainggolan Superhero, Ini Alasannya
Baca: Kalimat Mujarab Guardiola Mengubah Manchester City Jungkalkan Lawannya
Baca: Real Madrid, Faktor Raheem Sterling Tunda Perpanjangan Kontrak di City?
“Kami harus bekerja untuk memperbaiki level kebugaran dan mentalitas,” kata Gatusso seperti dikutip BolaSport.com dari Mediaset Premium.
Menurut sang allenatore, jika fisik AC Milan lebih bagus, mereka akan mengembangkan permainan dan menjaga bola secara lebih baik.
“Begitu keluar dari pertahanan, kami terlalu sering kehilangan bola,” ujar Gennaro Gattuso.
Sementara itu, eks gelandang AC Milan pada periode 1999-2012 itu juga mengkritik mental tim.
“Benevento bisa menyulitkan kami karena tim bermain ketakutan. Kami praktis berhenti bermain pada 7-8 menit terakhir. Ini masalah psikologis. Kami takut kalah,” kata Gattuso lagi.
Khusus untuk kebugaran fisik pemain AC Milan, ada fakta yang mendukung pernyataan Gattuso.
AC Milan adalah tim termalas kedua di Serie A 2017-2018! Hal itu jika melihat rata-rata jarak tempuh para pemain Il Diavolo dalam sebuah pertandingan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.