Neymar Pindah ke Real Madrid Bakal Kejadian
Neymar dan Real Madrid kabarnya sudah berdiskusi untuk kemungkinan transfer dari Paris Saint-Germain musim panas tahun depan.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - Neymar dan Real Madrid kabarnya sudah berdiskusi untuk kemungkinan transfer dari Paris Saint-Germain musim panas tahun depan.
Laporan yang BolaSport.com lansir dari OK Diaro mengatakan Neymar dan Madrid sama-sama ingin transfer tersebut terjadi pada musim panas 2018.
Jika tak terjadi, ada kesepakatan antara mereka untuk membawa Neymar ke Real Madrid setelah dua musim di Liga Prancis.
Harga yang disebutkan pada laporan tersebut neymar akan dibeli dengan harga sama ketika PSG membelinya dari Barcelona, 222 juta euro (setara Rp 3,5 triliun).
Baca: Pep Guardiola Hengkang dari Spanyol Lantaran Jose Mourinho
Baca: Jose Mourinho Masih Kepikiran Kalah dari Manchester City
Baca: Ibrahimovic Lakukan Ini Diisukan Biang Keladi Kerusuhan Manchester United Vs Manchester City
Baca: 15 Klub Tumbal Manchester City Cetak Sejarah Baru
Baca: Anfield Tak Angker, West Bromwich Imbangi Liverpool Tanpa Gol
Baca: Jagonya Kemenangan Beruntun, Ya Pep Guardiola
Rumor kepindahan Neymar ini muncul hampir berbarengan dengan hasil undian Liga Champions babak 16 besar yang mempertemukan PSG dengan Madrid.
Setelah kepindahannya ke Prancis, Neymar langsung menjadi bintang di sana. Ia mencetak sembilan gol dan enam assist di Liga Prancisdengan tambahan enam gol dan tiga assist di Liga Champions.
Meski kemungkinan Madrid memboyong Neymar tampak kecil, banyaknya pengeluaran PSG dikabarkan bisa menjadi sebab neymar dijual agar PSG terhindar dari hukuman peraturan Financial Fair Play UEFA.
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Neymar dan Real Madrid Dikabarkan Sudah Bertemu untuk Membahas Transfer