Hadapi Persika Karawang, Persija Akan Turunkan Marko Simic
“Simic akan main besok, tapi cuma sebentar saja, karena dia belum latihan sama tim jadi sedikit saja,” kata Teco.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Reynas Abdila
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta pekan ini akan kembali melakoni pertandingan uji coba. Pada laga uji coba keduanya, tim berjuluk Macan Kemayoran itu akan menghadapi Persika Karawang.
Seusai menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (29/12/2017). Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra mengatakan akan memainkan striker anyarnya, Marko Simic saat menghadapi Persika Karawang nanti.
“Simic akan main besok, tapi cuma sebentar saja, karena dia belum latihan sama tim jadi sedikit saja,” kata Teco.
Pada latihan sore tadi, Marko Simic belum bisa latihan bersama dengan pemain lainnya lantaran kondisinya masih kelelahan setelah mengikuti tes kesehatan.
“Kalau Simic, karena baru datang dari Rumah Sakit buat tes kesehatan, dan dia tes itu sudah dari jam 6 pagi, jadi saya anjurkan untuk latihan ringan saja di luar lapangan,” kata Teco.
Simic yang datang terlambat, sekitar 15 menit latihan sudah berjalan, terlihat hanya melakukan latihan ringan bersama pemain seleksi U-23 di pinggir lapangan.
Info yang tribunnews.com dapatkan, bahwa pertandingan uji coba Persija vs Persika Karawang nantinya akan dimainkan di Stadion seputaran Jakarta, Sabtu (30/12/2017).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.