Tampil Konsisten Bersama Manchester United, Ashley Young Berpeluang ke Piala Dunia
Ashley Young yang kini berusia 32 tahun, terakhir kali berseragam timnas Inggris pada tahun 2013 sebelum kemudian Gareth Southgate
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Penampilan konsisten pemain Manchester United, Ashley Young, membuat dirinya berpeluang kembali dipanggil oleh timnas Inggris.
Ashley Young yang kini berusia 32 tahun, terakhir kali berseragam timnas Inggris pada tahun 2013 sebelum kemudian Gareth Southgate memanggil sang pemain pada November 2017.
Dengan penampilan apiknya bersama Manchester United dalam beberapa bulan terakhir, ia kini berpeluang untuk dipanggil timnas Inggris pada Piala Dunia 2018 nanti.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, pelatih Inggris, Gareth Southgate, akan memberi kesempatan kepada Young pada laga persahabatan bulan ini.
Berita Rekomendasi