Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persib Bandung Lalui Start Terburuk di 3 Musim Terakhir, Apa Kata Manajemen?

Pekan sebelumnya, Supardi Nasir cs dibuat menangis setelah gagal menang pada laga perdana dari tamunya, PS Tira.

Editor: Ravianto
zoom-in Persib Bandung Lalui Start Terburuk di 3 Musim Terakhir, Apa Kata Manajemen?
Nazmi Abdurrahman/Tribun Jabar
Penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman (tengah) menerobos pertahanan Sriwijaya FC dengan dibayangi Makan Konate (kuning, kanan). 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Persib Bandung mengawali Liga 1 2018 dengan terseok-seok. Alhasil, tim berjuluk Mang Bandung itu terperosok ke papan bawah klasemen.

Anak-anak asuh Mario Gomez itu dibuat tertunduk lesu setelah dikalahkan Sriwijaya FC dengan skor telak 1-3.

Pekan sebelumnya, Supardi Nasir cs dibuat menangis setelah gagal menang pada laga perdana dari tamunya, PS Tira.

Baca: Ingin Anaknya jadi Tampan, Ibu di India Menggosok Anaknya dengan Batu hingga Terluka

Ketika itu Persib yang memimpin jalannya pertandingan, dikecewakan lewat gol yang bersarang ke gawang I Made Wirawan pada detik-detik sebelum laga berakhir.

Kini Persib harus puas berada di posisi 15 dari 18 kontestan Liga 1.

Bagi Persib Bandung, raihan 1 poin dari 2 pertandingan merupakan start atau awal musim terburuk dalam 3 musim terakhir.

Dejan Antonic - Djadjang Nurdjaman - Mario Gomez
Dejan Antonic - Djadjang Nurdjaman - Mario Gomez (Kolase Tribun Jabar)
Berita Rekomendasi

Baca: Kalah di Derbi Mahakam, Pelatih Mitra Kukar Tetap Senang Melihat Permainan Timnya

Sejak musim 2016, Pangeran Biru selalu gagal mendulang poin penuh dalam dua laga perdana.

Namun, baru di era Mario Gomez-lah Maung Bandung sudah menelan kekalahan di dua pertandingan awal.

Bukan hanya dari sisi raihan nilai, sistem pertahanan Maung Bandung pun lebih rapuh daripada awal musim 2016 dan 2017.

Namun setidaknya, jumlah kebobolan Persib lebih sedikit daripada Arema FC dan Barito Putera.

Persib Bandung vs Arema FC
Persib Bandung vs Arema FC (dok Liga Indonesia Baru)

Atas hasil buruk ini, posisi pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez mulai dipertanyakan.

Manajemen Persib yang diwakili Komisaris PT PBB, Kuswara S Taryono, angkat bicara mengenai prestasi Persib yang alami start terburuk dari dua musim sebelumnya.

Baca: ABG Dicabuli Wanita Cantik yang Menyamar jadi Pria, Kronologinya Seperti Ini

Baca: Hasil Akhir Konser Top 3 Indonesian Idol 2018 Bikin Maria, Joan, & Abdul Melongo, Siapa yang Keluar?

Baca: Perempuan Pembawa Berita TV di India Ini Melompat dari Apartemennya hingga Tewas, Diduga Depresi

Kendati begitu, kata Kuswara, PT PBB masih memberikan kesempatan kepada Mario Gomez untuk memperbaiki prestasi Persib.

"Saya kira kami lihat dulu pada pertandingan. Kami belum sampai tahap ke arah sana (ultimatum)," kata Kuswara S Taryono di Bandara Husein Sastranegara, Senin (2/4/2018).

Kuswara S Taryono di Stadion Arcamanik, Jumat (16/3/2018).
Kuswara S Taryono di Stadion Arcamanik, Jumat (16/3/2018). (ferdyan adhy nugraha/tribun jabar)

"Kami mau lihat dulu pertandingan melawan Mitra Kukar. Apalagi, saya pun menyaksikan langsung pertandingan lawan Sriwijaya FC," katanya menambahkan.

Kuswara juga tidak ingin berandai-andai jika nanti Persib kembali gagal memetik poin penuh menghadapi Mitra Kukar.

"Nanti saja, kami belum bisa berandai-andai dulu-lah," ujar Kuswara.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas