Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria Harapkan Timnas Wanita Indonesia Berlatih Lebih Serius Lagi
Rencananya tanggal 30 Mei Thailand datang kesini, semoga kita bisa uji coba langsung di Palembang sekalian tes lapangan,” jelas Ratu Tisha Destria.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Sapto Nugroho
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria turut berkomentar atas penampilan Tim Nasional Wanita Indonesia setelah meraih kemenangan atas Legenda Timnas Indonesia di Lapangan C, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (5/4/2018).
Menurut wanita yang akrab dipanggil Tisha itu, penampilan anak asuh Satia Bagdja Ijatna tersebut masih belum maksimal dan berharap mereka dapat berlatih lebih serius lagi.
Baca: Fisik dan Skill Pemain Jadi Sorotan Utama Pelatih Timnas Wanita Indonesia
Baca: Ini Hanipa Halimatusyadiah, Pemain Timnas Wanita U-15 Indonesia yang akan Main di Pertiwi Cup 2017
“Saya tidak bisa banyak komen untuk pertandingan ini karena sifatnya persahabatan. Tapi ini merupakan suatu hal yang harus digaris bawahi kalau kita harus berlatih sekeras bertanding,” kata Tisha seusai menyaksikan laga Timnas Wanita Indonesia kontra Legenda Timnas Indonesia.
“Saya tadi mengharapkan yang lebih serius lagi dari anak-anak. Mereka harus lebih kencang dan serius lagi. Tak boleh memandang lawan berbeda-beda,” lanjut Tisha.
Baca: Pelatih Sayangkan Tiga Pemain Berkualitas Tolak Memperkuat Timnas Wanita Indonesia
Timnas Wanita Indonesia ini dipersiapkan untuk melakoni turnamen di Piala AFF Wanita dan Asian Games 2018 pada Agustus mendatang.
Bahkan, demi membuat tim yang lebih baik dan solid jelang kedua ajang tersebut, PSSI pun sudah menyiapkan lawan bertanding pada akhir Mei nanti.
Baca: Usai Jalani Serangkaian Uji Coba, Pelatih Timnas Wanita U-16 Rully Nere Sudah Tetapkan Kerangka Tim
“Pertandingan uji coba terdekat dengan lawan yang memang kita bidik itu di Mei karena April untuk persiapan dulu. Rencananya tanggal 30 Mei Thailand datang kesini, semoga kita bisa uji coba langsung di Palembang sekalian tes lapangan,” jelas Ratu Tisha Destria. (*)