Resmi, Persija Jakarta Daratkan Mantan Pemain Persib Bandung
Ada wajah baru yang hadir pada sesi latihan Persija Jakarta di salah satu tempat kebugaran, Halim, Jakarta Timur, Jumat (27/4/2018)
Editor: Husein Sanusi
Super Ball/Feri Setiawan
Pemain Persija Jakarta saat melakukan latihan jelang melawan Arema dalam pertandingan Liga 1 di Lapangan ABC, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (30/3/2017). (Super Ball/Feri Setiawan)
TRIBUNNEWS.COM- Ada wajah baru yang hadir pada sesi latihan Persija Jakarta di salah satu tempat kebugaran, Halim, Jakarta Timur, Jumat (27/4/2018).
Sosok baru itu adalah Antonio Claudio yang merupakan mantan pemain Persib Bandung pada musim 2006-2007.
Sebelum ke Persib, pemain yang akrab disapa Toyo itu juga pernah membela Persija pada musim 2005-2006.
Namun saat ini, Toyo kembali lagi ke Persija bukan sebagai pemain, tetapi dipercaya untuk menjadi bagian di tim kepelatihan Macan Kemayoran.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.