Persipura Jayapura Hajar Madura United 3-0 Babak Pertama: Boaz Bikin Dua Gol
Boaz sudah membuat publik Stadion Mandala bersorak ketika pertandingan baru berjalan delapan menit.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Persipura Jayapura untuk sementara waktu unggul atas tamunya Madura United dengan skor 3-0 dalam laga kesembilan Liga 1 2018 di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (19/5/2018).
Dua gol disumbangkan Boaz Solossa dan satu lagi lewat Ian Louis Kabes.
Boaz sudah membuat publik Stadion Mandala bersorak ketika pertandingan baru berjalan delapan menit.
Kapten Persipura itu melakukan plessing dari luar kotak penalti ke gawang Madura United yang tidak bisa diantisipasi oleh kiper Herry Prasetyo.
Madura United hampir saja menyamakan kedudukan lewat Zah Rahan pada menit ke-20.
Namun sayangnya, bola yang dicongkel oleh Zah Rahan masih menipis di sisi kanan gawang Persipura.
Persipura kembali unggul atas Madura United ketika pertandingan memasuki menit ke-30.
Tendangan keras Ian Louis Kabes dari luar kotak penalti menghujam deras dan membuat kiper Madura United tidak berdaya.
Selang tujuh menit kemudian, Persipura kembali mencetak gol ketiganya pada malam ini.
Lagi-lagi Boaz Solossa mencetak gol keduanya melalui sepakan keras dari kaki kirinya di luar kotak penalti.
Tertinggal tiga gol, Madura United mencoba bermain sabar ke pertahanan Persipura.
Rapatnya barisan pertahanan Persipura membuat rasa frustrasi datang ke tim tamu.
Beberapa serangan pun dicoba, tetapi masih belum membuahkan satu gol bagi Madura United.
Sampai babak pertama berakhir, Persipura unggul tiga gol tanpa balas ke gawang Madura United.
Susunan Pemain
Persipura: Dede Sulaeman; Yustiunus Pae, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, David K.W; Ian Louis, M. Tahir, Gunansar Mandowen; Hilton M, Marcel Sacramento, Boaz Solossa
Pelatih: Peter Buttler
Madura United: Hery Prasetyo; Alfath F, Fachruddin A, Munhar, Andik Rendika; Asep Berlian, Nuriddin D, Slamet Nurcahyo; Zah Rahan, Alberto A, Bayu Gatra
Pelatih: Milomir Seslija
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.