Patrich Wanggai Buktikan Ketajaman ke Pelatih
Patrich Wanggai mengaku tidak terbebani dengan golnya yang dicetak ke gawang mantan klubnya Sriwijaya FC.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Patrich Wanggai mencetak gol lagi ke gawang Sriwijaya FC pada Sabtu (4/8/2018) sore.
Itu terjadi pada pekan ke-19 Liga 1 2018 saat Persib Bandung menang dengan skor 2-0.
Satu gol lainnya dihasilkan Jonathan Bauman.
Patrich Wanggai mengatakan kemenangan ini buah dari kerja keras semua anggota tim.
"Kami mengucap syukur karena bisa mengatasi tim lawan dan tetap ada di puncak klasemen sementara. Ke depan kami harus bekerja lebih keras," ujar Patrich Wanggai.
Patrich Wanggai mengaku tidak terbebani dengan golnya yang dicetak ke gawang mantan klubnya Sriwijaya FC.
Dikatakan bahwa menjebol gawang lawan sudah menjadi tugasnya sebagai penyerang.
"Perasaan ya tentu senang, itu wajar. Paling penting saya bisa menjawab kepercayaan dari pelatih," ujar Patrich Wanggai.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.